Pesantren Al Badriyyah Mranggen Demak

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD1 MTS/SMP0
MA/SMA0 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium0
Poli Kesehatan0 Koperasi1
Pesantren Al Badriyyah Mranggen Demak

PROFIL  

Pondok Pesantren Al Badriyyah berdiri di sekitar Yayasan Pondok Pesantren Futuhiyyah, yang mana letaknya banyak dikelilingi Pondok-pondok pesantren yang statusnya masih satu keluarga dengan Futuhiyyah.

Awal mula berdiri Pondok Pesantren Al Badriyyah hanya menerima santri putri. Abah Muhibbin selain mengajar di Pondok Pesantren Al Badriyyah, beliau juga memberikan pengajaran Al-Qur’an untuk para santri putra di luar pesantren yang mondok atau bermukim di sekitar desa suburan. Pengajaran beliau berlangsung di Masjid An Nur, milik Pondok Pesantren Futuhiyyah.

Seiring berjalannya waktu, pondok-pondok pesantren di sekitar Desa Mranggen tumbuh dan berkembang sesuai engan bidang masing-masing. Akhirnya beliau tidak lagi mengajar di luar pesantren Al Badriyyah, karena sudah banyak penerus yang sudah siap dan mampu untuk melanjutkan perjuangan para pendahulunya.

Berawal dari keinginan beliau agar tetap bisa mengamalkan ilmu pengajaran Al-Qur’an kepada para santri putra, tepat pada tahun 2007 berdirilah Pondok Pesantren Putra Al Badriyyah.

Seiring berjalannya waktu santri putra semakin bertambah, pada tahun 2018 santri Pondok Pesantren Al Badriyyah berjumlah kurang lebih 710 santri, 260 santri putra dan 450 santri putri. Dengan berbagai program dan tata tertib yang sudah ditentukan. Pondok Pesantren Al Badriyyah berupaya membentuk generasi yang mampu memerikan manfaat di dalam maupun luar pesanren serta berakhlaqul karimah sesuai dengan visi pesantren yaitu mencetak insan kamil, berilmu yang beramal, beramal yang ilmiah dan berakhlaqul karimah dan berhaluan Ahlus Sunnah Wal Jamaah.

Untuk saat ini, santri Al badriyyah sekitar 250 berasal dari berbagai daerah (jawa, sumatra,kalimantan, sulawesi,papua dan malaysia)
Berbagai progam pesantren Tahfidzul Qur’an, pengajian kitab salaf, madin, ta’limul khitobah,u dan life skill keputrian.

Pengasuh

  1. KH. Muhibbin Muhsin AH
  2. Umi Hj. Nadhiroh AH

Baca juga :  Universitas Sains Al Qur’an (UNSIQ)​ Wonosobo

PENDIDIKAN

​​
Pendidikan Non Formal

  1. Program Tahfidzul Qur'an
  2. Madrasah diniyah

Kitab yang diajarkan:

  1. Matan Jurmiyah
  2. Amtsilati Tasrifiyah
  3. Imrithi
  4. Alfiyah Ibnu Malik
  5. Balaghoh
  6. Mahfudzot
  7. Arba'in Nawawi
  8. Musthohalul hadis
  9. Durusullughoh
  10. Muhawaroh
  11. Mabadil Fiqih
  12. Risalatul Mahid
  13. Safinatunnajah
  14. Fathul Qorib
  15. Fiqih Siroh
  16. Waroqot
  17. Aqidatul Awwam
  18. Jawahirul Kalamiyah
  19. Taisirul Kholaq
  20. Ta'limul Muta'alim
  21. Khulashoh Nurul Yaqin
  22. Tuhfatul Athfal
  23. Qoidul Asasiyah
  24. Tafsir Jalalain
  25. Musthohalul Hadis

Baca juga :  Menyemir Rambut dengan Warna Hitam, Bolehkah

EKSTRAKURIKULER
Pesantren ini memiliki Ekstrakurikuler sebagai berikut:

  1. Tahfidzul Qur'an
  2. Tahsinul Qur'an
  3. Kajian kitab kuning
  4. Kaligrafi
  5. Hadrah
  6. Muhadasah
  7. Pencak silat
  8. Kaligrafi
  9. Senam
  10. Ziarah


Hadrah di pesantren Al Badriyyah


Khotmil Qur'an di pesantren Al Badriyyah

FASILITAS
Pesantren ini memiliki fasilitas sebagai berikut:

  1. Asrama Putera dan Puteri
  2. Perpustakaan
  3. Masjid
  4. Kantor
  5. Dapur Umum
  6. Koperasi santri
  7. Kamar mandi/MCK


Gedung pesantren di pesantren Al Badriyyah


Gedung pesantren di pesantren Al Badriyyah

Baca juga :   Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Lampung

ALAMAT

Jl.Suburan Barat, Mranggen, Demak, Jawa Tengah

Kode Pos      : 59567

Telepon         : (024) 7674-4779


                       

  

 

KUNJUNGI JUGA

 

Relasi Pesantren Lainnya