Pesantren Albidayah Cangkorah Bandung Barat

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama FasilitasJumlah Nama FasilitasJumlah
MI/SD1 MTS/SMP2
MA/SMA2 Maly/Univ.0
Tahfidz1 Laboratorium2
Poli Kesehatan1 Koperasi0
Pesantren Albidayah Cangkorah Bandung Barat
Sumber Gambar: Foto istimewa

PROFIL

Pondok Pesantren merupakan salah satu bentuk pendidikan yang tertua di Indonesia dan perlu dipelihara kelestariannya dalam rangka upaya mencerdaskan bangsa. Pesantren Albidayah Cangkorah Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat adalah salah satu Pondok Pesantren yang memiliki fungsi tersebut. Pondok Pesantren Albidayah terletak di Jalan Raya Batujajar No. 01 Desa Giriasih RT 03 RW 08 Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat Kode Pos 40561, Telepon/Faksimili (022) 6866134.

Pada massa kepemimpinanKH. Muhammad Sirodj, pembenahan dan pembangunan secara besar-besaran mulai dilakukan di berbagai faktor, mulai dari renovasi masjid, renovasi asrama putra, pembangunan asrama putri, pembangunan madrasah dan ruang pertemuan, pendirian Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Albidayah, pembuatan perlengkapan manasik haji (miniatur Ka'bah, miniatur jamarat, dan sebagainya), pendirian Madrasah Aliyah (MA), pendirian Madrasah Tsanawiyah Terpadu (MTsT), pembangunan gedung MA dan MTsT Albidayah yang sangat representatif, pembangunan perpustakaan, laboratorium IPA, dan laboratorium komputer, pembangunan lapangan upacara dan olahraga, pembangunan area parkir, dan lain sebagainya.

Dengan demikian, di sekitar Pesantren Albidayah terdapat 4 (empat) lembaga pendidikan formal, yaitu Madrasah Aliyah (MA) Albidayah, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Terpadu Albidayah, SMA Albidayah, dan MTs Albidayah. Dari keempat unit lembaga pendidikan formal tersebut, Madarasah Tsanawiyah Terpadu (MTsT) dan Madrasah Aliyah (MA) merupakan lembaga yang mewajibkan seluruh siswa-siswinya untuk menetap di Pondok Pesantren Albidayah Cangkorah. Sedangkan siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) tidak menetap di Pondok Pesantren Albidayah Cangkorah.

SEJARAH

Pondok Pesantren Albidayah didirikan oleh KH. Muhammad Asy’arie pada tahun 1907 walaupun pada saat itu masih dalam keadaan yang sangat sederhana. Diawali dengan sebuah mesjid yang sekaligus menjadi tempat belajar dan menginap santri-santrinya yang berdatangan dari kampung-kampung di sekitar pesantren, ditambah dengan rumah tempat kediaman kiyai.

Setelah KH. Muhammad Asy’arie wafat pada tahun 1959, maka tongkat kepemimpinan pesantren pun diserahkan dan diteruskan kepada salah seorang putranya yaitu KH. Muhammad Sirodj. Saat kepemimpinan beliau ini, pesantren mulai menampakkan kemajuannya. Santri-santri mulai berdatangan dari luar kawasan Bandung. Bahkan pada tahun 1970 berdirilah lembaga pendidikan formal yaitu Sekolah Persiapan Institut Agama Islam Negeri (SP-IAIN) yang kemudian atas kebijakan dari pemerintah, lembaga itu diganti menjadi Madrasah Aliyah (MA).

Pada massa kepemimpinan beliaulah, pembenahan dan pembangunan secara besar-besaran mulai dilakukan di berbagai faktor, mulai dari renovasi masjid, renovasi asrama putra, pembangunan asrama putri, pembangunan madrasah dan ruang pertemuan, pendirian Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Albidayah, pembuatan perlengkapan manasik haji (miniatur Ka'bah, miniatur jamarat, dan sebagainya), pendirian Madrasah Aliyah (MA), pendirian Madrasah Tsanawiyah Terpadu (MTsT), pembangunan gedung MA dan MTsT Albidayah yang sangat representatif, pembangunan perpustakaan, laboratorium IPA, dan laboratorium komputer, pembangunan lapangan upacara dan olahraga, pembangunan area parkir, dan lain sebagainya.

Setelah melakukan berbagai pembenahan yang sangat berarti bagi masa depan pesantren Albidayah ini, akhirnya beberapa tahun kemudian KH. Muhammad Sirodj wafat, tepatnya pada hari Sabtu, 28 Oktober 1989/28 Rabi’ul Awwal 1409 H. Dengan demikian posisi kepemimpinan Pesantren Albidayah diteruskan oleh salah seorang putra almarhum, yaitu Syaikhuna Almukarrom K.H. Yayat Ruhiyat Sirodj.

Pada hari Sabtu, tanggal 15 Januari 2011/10 Shafar 1432 H, Syaikhuna Almukarrom K.H. Yayat Ruhiyat Sirodj wafat, tepatnya pada pukul 02.00 dini hari. Ribuan jema'ah, masyarakat, sahabat karib, handai tolan, alumni haji, pelajar, santri, beserta alumni, hingga para ulama dan umaro memadati komplek pesantren yang kebetulan pada saat itu bertepatan dengan pengajian rutin hari Sabtu, yang selama ini beliau pimpin. Tidak hanya masyarakat Kabupaten Bandung Barat saja yang merasa kehilangan beliau, melainkan masyarakat Jawa Barat, bahkan masyarakat Indonesia, mengingat beliau bukanlah tokoh masyarakat biasa. Bapak Gubernur H. Ahmad Heryawan dan Bapak Wakil Gubernur H. Dede Yusuf pun menyempatkan diri hadir ke rumah duka untuk menyampaikan bela sungkawa. Inna lillaahi wa inna ilaihi rooji'uun.

Pengasuh

  1. KH. Muhammad Asy’arie
  2. KH. Muhammad Sirodj
  3. KH. Yayat Ruhiyat Sirodj
  4.  H. Deni Syafe'i Hamdy, S.Ag, M.PdI
     

Baca juga : Pesantren Minhajut Thullab Banyuwangi

PENDIDIKAN

Pendidikan Formal

  1. MTs Terpadu Albidayah
  2. MTs  Albidayah
  3. MA  Albidayah
  4. SMA  Albidayah

Pendidikan Non Formal

  1. TPQ
  2. Madrasah Diniyah
  3. Pesantren
  4. KBIH
  5. Majelis Taklim 

Baca juga :  Menyemir Rambut dengan Warna Hitam, Bolehkah?

EKSTRAKURIKULER

Pesantren ini memiliki Ekstrakurikuler sebagai berikut:

  1. Kajian kitab kuning
  2. Tilawah Al Qur'an 
  3. Manakib
  4. Maulidan
  5. Istighotsah
  6. Kursus Bahasa Inggris, Bahasa Arab 
  7. Khot dan Kaligrafi Islam
  8. Tahfidzul Al-Qur'an
  9. Seni Hadrah
  10. Paduan Suara
  11. Marching Band
  12. PMR
  13. Pramuka
  14. Paskibra
  15. Komputer
  16. Olahraga: Sepakbola/Futsal, Basket, Voli, Bulutangkis, Pencak Silat
  17. Ketrampilan hidup: Multimedia, Tata Busana, Teknik komputer

 


Hadrah di Pesantren Albidayah Cangkorah 


Praktek Komputer di Pesantren Albidayah Cangkorah 

FASILITAS

Pesantren ini memiliki fasilitas sebagai berikut:

  1. Ruang Kepala Madrasah
  2. Ruang Tata Usaha
  3. Ruang Guru
  4. Ruang Kelas
  5. Perpustakaan
  6. Ruang Bimbingan dan Konseling
  7. Laboratorium IPA Terpadu
  8. Laboratorium Komputer
  9. Lapangan Upacara
  10. Lapangan Olahraga
  11. Pos Kesehatan Pesantren (POSKESTREN)
  12. Ruang OSIS
  13. Sanggar Pramuka
  14. Masjid
  15. Asrama Putra dan Putri
  16. Toilet
  17. Lahan Parkir
  18. Kantin
  19. Pengolahan Air Minum Hexagonal


Masjid di pesantren Albidayah Cangkorah 


Gedung Sekolah di pesantren Albidayah Cangkorah 

Baca juga : IAI Ibrahimy Banyuwangi

ALAMAT

Jalan Raya Batujajar No. 01 Desa Giriasih RT 03 RW 08 Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat

Kode Pos       :    40561

Telepon          :   (022) 6866134


 


 
 
 


             

 

 

KUNJUNGI JUGA

 

 

Yuk Ngaji Qur’an yang dilengkapi terjemah dan penjelasan di Laduni

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.